Peringati Hut Tni Ke 72, Gelar Lomba Baris Kreasi Tingkat Sma Sederajat

Nganjuk - Dalam rangka memperingati hut tni ke 72 jajaran kodim 0810 nganjuk, bersama ikatan jurnalis televisi indonesia korda majapahit menggelar lomba gerakan baris kreasi tingkat sma sederajat. Dalam lomba ini para pemenang dan peserta mendapatkan piagam dan uang pembinaan sebagai bentuk apresiasi dari tni.

Acara yang digelar di lapangan basket alun alun nganjuk ini diikuti sekitar 20 peserta dari sejumlah sekolah menengah atas di kabupaten nganjuk. Sebelum acara dimulai, peserta maupun anggota tni ad dari kodim 0810 nganjuk terlebih dahulu melakukan upacara pembukaan.

Dengan ditandai pemukulan gong serta sirine, acara pun dimulai dengan peserta tampil pertama dari sma 2 nganjuk. Tepuk tangan gemuruh pun langsung terdengar begitu menyaksikan para peserta menunjukan kebolehannya dalam berbaris dengan kreasi kreasi yang menakjubkan.

Kasdim o810 nganjuk mayor infanteri edy sunarko ssos menerangkan sengaja menggelar lomba ini untuk memperingati hut tni ke 72. Selain itu untuk menumbuhkan semangat dan kreatifitas pelajar dalam hal positif.

Dengan digelarnya lomba ini diharapkan pelajar bisa meningkatkan kekompakan, kedisiplinan dan cinta kepada nkri.(Komaudin

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »